14.12.11

Bulir

Hallo, jika semua bulir, mengalir sampai bertemu dengan penyair, maka apa yang akan terjadi? Ya, mungkin seperti ini. Saya berhuruf, saya berkata dan saya berkalimat. Lalu menemukan titik, koma mungkin pertanyaan. Bisa jadi menjadi seru atau berkutip.

Ketika beberapa orang menjadi oportunis, bisakah hujan ini berhenti menangis? Tidak akan menyambungkan apa arti hidup sebagai buku dan seni. Mungkin jika ada seorang anak kecil bertopi besar dengan jubah warna merah di depan halaman rumah saya, dia bisa menolong. Menari lalu bergoyang cekikikan dengan gigi gingsulnya.

Anda sendiri tahu apa arti bulir di sini? Bisa bermakna butir-butir syair yang diolah oleh seorang penyair amatir.  

Menahan lapar, menunggu hujan dan mencumbu kaca digital. |  V E R T



No comments:

Post a Comment